Home » , , » Sinopsis Naluri Hati Kamis 23 September 2021

Sinopsis Naluri Hati Kamis 23 September 2021

Posted by Sisnet TV

Sinopsis Naluri Hati Kamis 23 September 2021
Sinopsis Naluri Hati Kamis 23 September 2021

Sisnettv.com - Sinopsis Naluri Hati Kamis 23 September 2021. Nayla keluar dari kamar, Bondan sedang menunggu dia. Begitu Nayla keluar, Bondan mengatakan Selamat pagi… Lalu Bondan mengatakan, “Mau sarapan apa… biar aku beli karena di rumah ini enggak bisa masak…”

Gilang lagi bicara di HP dengan anak buahnya dan berdiri di pojok halaman balai. Gilang tampak serius, dan mengatakan  “Pokoknya lo harus cari tau keberadaan Bondan." Sandy berdiri di dekat jendela, terlihat suasana New York saat malam. Sandy bicara di telepon, “Lagi di mana Cin?” Cindy menjawab, “Lagi di jalan nih mau ke Cianjur… Mau ke pernikahan Zain dan Nayla."

BACA JUGA:

Ibu Hanum sedang menangis memikirkan Nayla, kemudian Nina datang menghampiri Ibu Hanum sambil membawakan air. Saat itu Fara datang dan langsung bicara tentang Nayla. Zain sambil berusaha terus menelepon Nayla namun gak aktif. Cindy menghampiri Zain. Begitu Zain melihat Cindy, Zain berusaha tersenyum.

Bondan bersama Nayla masih sedang sarapan. Tiba-tiba anak buahnya datang dan memberikan HP ke Bondan dan bilang kalau bos mau bicara.

Gilang hanya minta sama Bondan untuk membuat hidup Nayla sengsara. Bondan janji untuk membuat Nayla kapok. Suasana akad nikah, tampak penghulu sudah bersiap disana. Semua terlihat sedih bercampur tegang, menunggu apakah Nayla akan datang atau tidak. 

Penghulu melihat jam dan mengeluh pengantin pria kok gak datang-datang. Tiba-tiba dari depan pintu datang wanita dengan memakai gaun pengantin.

Iklan Dibawah

0 komentar:

Post a Comment